SMK Al Hasan Panti Jember

Klaim Pengelola Lembaga Kirim Pesan ke Pengelola Lembaga Daftar Sebagai Alumni
 
SMK Al Hasan Panti Jember

Profil
SMK Al Hasan Kemiri Panti Jember berada di bawah naungan Pondok Pesantren Al Hasan, SMK Al Hasan berasal dari hasil kerjasama dengan SMK Negeri 4 Jember sejak tanggal 5 Mei 2004. Pada tahun 1942 M Kyai H. Hasan Baisyuni mendirikan Madrasah Diniyah guna mendukung proses belajar mengajar dalam kajian keagamaan, berdirinya SMK Al Hasan tersebut dijadikan sebagai tambahan simbol sejarah berdirinya pondok pesantren Al Hasan.

Sebagai salah satu satuan pendidikan dalam sistem pendidikan berbasis masyarakat yang berjuang melakukan perubahan-perubahan dan penyesuaian dengan perubahan zaman. Pada tahun 1984 M. Pada saat KH. Hasan Baisyuni Wafat maka pengasuh Pondok Pesantren  Al Hasan digantikan oleh putra beliau yang bernama Kyai H. Abdul Haq Moedjamil Hasba hingga sekarang.

Pada mulanya SMKN 4 Jember mendirikan sekolah kejuruan kelas jauh di Pondok Pesantren Al Hasan, selanjutnya di sebut sebagai “SMK Negeri 4 Jember di Pondok Pesantren Al Hasan”, selama 3 tahun di bawah binaan SMKN 4 Jember dengan membuka program keahlian Bisnis Manajemen dengan jurusan Penjualan dan Kepala Sekolahnya Bpk. Drs. Rinoto, MM.

Selama kurang lebih tiga tahun. Mulai melepas  SMK yang di bina selama tiga tahun yakni tepatnya pada tahun 2007, SMK Al Hasan berstatus swasta penuh, baik dalam hal manajemen dan administrasi lembaga dipasrahkan sepenuhnya kepada Yayasan Pondok Pesantren Al Hasan selaku lembaga yang ditempati, untuk meneruskan pendidikan kejuruan di Pondok pesantren Al Hasan.

UNTUK DAPAT MEMBACA ARTIKEL INI SILAKAN LOGIN TERLEBIH DULU. KLIK LOGIN

 

 

Pertanyaan Pengunjung

  • Belum ada pertanyaan untuk lembaga ini.