Tafsir Surat al-Fatihah (ayat 6)
LADUNI.ID -
إهدنا الصّراط المستقيم
Bimbing (antar)lah kami (memasuki) jalan lebar dan luas
Ayat yang lalu (ayat 5) menjelaskan tentang tugas dan kewajiban manusia di muka bumi ini untuk beribadah dan dalam memohon pertolongan hanya kepada-Nya. Hal ini sesuai arahan yang ke-4 yang menegaskan bahwa seluruh aktifitas manusia akan dipertanggungjawabkan kelak pada hari pembalasan. Menghambakan diri kepada Allah serta tidak menjadikan sekutu sebagai tempat meminta pertolongan kepada selain-Nya merupakan tugas utama manusia.
Meski demikian, dalam melaksanakan tugas untuk sebagai hamba Allah di bumi, manusia akan terus mengalami perputaran kehidupan yang begitu dinamis, apa yang menjadi tugasnya terkadang harus terlupakan manakala menyaksikan warna-warni kehidupan duniawi yang kerap menipu mata. Sampai di sini, tak sedikit manusia yang kemudian banyak gagal dalam merealisasikan cita-cita kehidupan yang sebenarnya, alias melenceng.
Maka dari itu, Allah sekali lagi mendidik manusia melalui firman-Nya agar menirukan hal itu, yakni sebuah doa “bimbing dan hantarkanlah kami, yang menjalani kehidupan di dunia dan sering melalaikan tugas yang sebenarnya, untuk memasuki jalan lebar dan luas, yang mana bisa menampung seluruh aktifitas kami yang beragam, sehingga ketidaksempurnaan penghambaan kami bisa masuk di dalamnya berkat kasih sayang-Mu”.
Selain itu, ayat ini juga menampilkan esensi paling penting dari apa yang harus senantiasa dipinta oleh manusia, substansi agama, inti dari apa yang dituju oleh syariat, serta menjadi sebuah argumen paling mendalam dari tujuan seorang yang menyerahkan diri sepenuhnya kepada Allah. Ayat ini juga menjadi tanda bagi seluruh alam, bahwa tujuan dari agama Islam (yang artinya menyerahkan diri) yang sebenarnya adalah membimbing manusia kepada hidayah yang lurus. Dari sinilah lahir hakikat, ukuran-ukuran sepanjang pengalaman manusia untuk mencapainya. Demikian menurut Syekh Ali Jumu’ah dalam
Memuat Komentar ...