STAI Darul Ulum Kandangan, Kalimantan Selatan
PROFIL
Sekolah Tinggi Agama Islam, yang selanjutnya disingkat dengan STAI Darul Ulum Kandangan, didirikan di Kandangan, ibukota Kabupaten Hulu Sungai Selatan Provinsi Kalimantan Selatan, pada hari Senin tanggal 18 Muharram 1407 H. bertepatan dengan 22 September 1986. Pada saat didirikan pertama kalinya, perguruan tinggi ini bernama Sekolah Tinggi Ilmu Syariah (STIS) Darul Ulum Kandangan.
Sejarah STAI Darul Ulum Kandangan bermula sejak tahun 1960 ketika saat itu berdiri Fakultas Adab di Kota Kandangan yang menjadi cabang dari Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Antasari Banjarmasin. Dalam perkembangannya, Fakultas Adab Kandangan tersebut berubah menjadi Fakultas Syariah yang dipimpin oleh Drs. Syamsuri. Setelah itu, tidak lama kemudian berdiri pula Fakultas Tarbiyah di Kota Kandangan. Dengan demikian, prospek pengembangan perguruan tinggi di daerah ini sudah terlihat cerah sejak dasawarsa 1960-an.
Ketika Pemerintah memberlakukan peraturan bahwa seluruh perguruan tinggi yang berdomisili di daerah harus diintegrasikan ke ibukota propinsi, maka otomatis terjadi kevakuman perguruan tinggi di Kota Kandangan. Hal ini memiliki dampak yang kurang baik terhadap akselerasi pendidikan tinggi bagi masyarakat yang tinggal di daerah-daerah. Namun pada awal dasawarsa 1980-an, terjadi lagi perubahan peraturan yang kembali membolehkan adanya perguruan tinggi di daerah.
Pertanyaan Pengunjung
Belum ada pertanyaan untuk lembaga ini.