MA Al Iman Bulus Purworejo

Klaim Pengelola Lembaga Kirim Pesan ke Pengelola Lembaga Daftar Sebagai Alumni
 
MA Al Iman Bulus Purworejo

Profil
Madrasah Aliyah (MA) Al Iman Bulus Purworejo merupakan salah satu Madrasah Aliyah swasta tertua di Kabupaten Purworejo. MA Al Iman Bulus Purworejo didirikan oleh Al Maghfurlah  KH. Sayyid Agil bin Muhammad Ba’abud. Sebelumnya, Madrasah Aliyah (MA) Al Iman Bulus Purworejo merupakan Madrasah Mu’allimin/Mu’allimat Al Iman. Madrasah Mu’allimin dan Mu’allimat menggunakan kurikulum 70 % kitab pesantren dan 30 % pelajaran umum. Untuk mengembangkan pendidikan formal, pada tahun 1978, Al Maghfurlah KH. Sayyid Agil bin Ba’abud mendirikan Yayasan Pendidikan Al iman. Dalam perkembangan selanjutnya, mengikuti perkembangan dan aturan pemerintah dalam bidang pendidikan, Madrasah Mu’allimin/Mu’allimat dirubah Madrasah Tsanawiyah (MTs) dan Madrasah Aliyah (MA) Al Iman Bulus Purworejo.

Madrasah Aliyah (MA) Al Iman berdiri pada tahun 1978 berdasarkan Piagam Madrasah Nomor : LK/3C/01/Pgm/78 tertanggal 1 April 1978. Pada tahun 1980an hingga 1990an, MA Al Iman Bulus Purworejo belum melaksanakan Ujian Akhir sendiri, melainkan menginduk ke Madrasah Aliyah Negeri Purworejo. Barumulai tahun 1994, bisa melaksanakan Ujian sendiri. MA Al Iman Bulus purworejo sudah terakreditasi “B”  pada tahun 2009, dan mulai tahun 2014 MA Al Iman Bulus Purworejo mendapatkan nilai akreditasi “A”.

Identitas Sekolah

UNTUK DAPAT MEMBACA ARTIKEL INI SILAKAN LOGIN TERLEBIH DULU. KLIK LOGIN

 

 

Pertanyaan Pengunjung

  • Belum ada pertanyaan untuk lembaga ini.