Warga Sudan Posting Tagar #BlueforSudan di Media Sosial

 
Warga Sudan Posting Tagar #BlueforSudan di Media Sosial

LADUNI.ID, Khartoum - Dalam beberapa hari terakhir, para pengguna media sosial di Sudan ramai-ramai memposting Tagar #BlueforSudan dan mengubah gambar profil mereka menjadi biru. Hal tersebut bukan sekadar tren, tagar #BlueforSudan dan ramai-ramai menggunggah warna biru adalah bentuk solidaritas warganet global kepada para pengunjuk rasa di Sudan, yang belasan di antaranya tewas secara brutal di ibu kota Khartoum.

Seperti dilansir dari Al Jazeera pada Jumat (14/6/2019), gelombang biru semakin viral di berbagai platform, di mana banyak pengguna Twitter dan Instagram bersama-sama mengenang salah satu korban, Mohamed Mattar, yang warna favoritnya dikabarkan adalah biru.

Insinyur berusia 26 tahun itu ditembak secara brutal hingga tewas dalam bentrok pada 3 Juni lalu, yang disalahkan pada simpatisan unit Rapid Support Forces (RSF), sebuah kelompok paramiliter pimpinan anggota senior Dewan Militer Transisi yang berkuasa di Sudan. Ia dilaporkan ditembak ketika berusaha melindungi dua wanita selama pembubaran kamp protes di luar markas milite Sudan.

"Setelah Matar dibunuh, teman-teman dan keluarganya mengubah gambar profil mereka sebagai penghormatan, dan akhirnya orang lain mulai mengikuti. Sekarang (warna biru) mewakili semua orang Sudan yang menjadi korban dalam pemberontakan" ungkap Shahd Khidir, salah satu teman Mattar.

Adapun Khidir sendiri merupakan seorang influencer kecantikan di Instagram, meminta para pengikutnya (followers) untuk mengubah foto profil merek menjadi biru, seperti yang dipasang oleh Mattar di akun Instagram-nya.

UNTUK DAPAT MEMBACA ARTIKEL INI SILAKAN LOGIN TERLEBIH DULU. KLIK LOGIN