Serangan Roket di ExxonMobil Irak Akibatkan 3 Pekerja Luka
LADUNI.ID, Irak - Pada Rabu (19/6) dilaporkan telah terjadi serangan roket yang menghantam fasilitas ExxonMobil di provinsi Basra, Irak. Diketahui terdapat 3 orang pekerja yang mengalami luka-luka akibat serangan yang menghantam kilang minyak milik Amerika Serikat tersebut.
Serangan roket itu terjadi pada pagi hari waktu setempat di ladang minyak Zubair dan Rumeila, Demikian laporan yang didapat dari salah satu petugas keamanan Irak, Mahdi Raykan.
Sementara itu, Perusahaan Exxonmobil hingga kini belum memberi respon terkait peristiwa serangan roket tersebut. Tetapi, pihaknya sempat mengevakuasi semua petugas dari ladang minyak Qurna Barat 1 di provinsi Basra pada Mei lalu.
Problematika yang terjadi antara Iran dan AS dapat memberi berbagai spekulasi yaitu ada kekhawatiran bahwa Irak mungkin terperangkap di antara konflik mereka. Karena seperti diketahui bahwa Irak sendiri menampung lebih dari 5 ribu pasukan AS serta menjadi markas bagi pasukan milisi yang didukung Iran.
Memuat Komentar ...