STAI Mempawah Gelar Pembekalan PPL 2019
LADUNI.ID, MEMPAWAH - Pembekalan Mahasiswa Praktek Pengalaman Lapangan (PPL) Jurusan Tarbiyah Prodi Pendidikan Agama Islam (PAI) dan Jurusan Syar'iah Prodi Akhwalussyah Siyyah (AS), Sabtu (6/7) di Aula STAI Mempawah.
Acara pembekalan tersebut dihadari beberapa Instansi dan perwakilan sekaligus memberi sambutan, diantaranya yakni Pengadilan Agama, Kementrian Agama, Rutan kelas II, ketua kementrian Agama Mempawah dan tamu undangan kepala Sekolah Menengah Atas (SMA) sekabupaten mempawah.
Dalam kegiatan ini turut hadir Dra. HJ. Ratna Ningsih, M.Pd.I selaku Ketua Lembaga Asmaul Husna di kampus STAIM. Ani kalsum sebagai pembawa acara (MC) dan dilanjutkan dengan rangkaian acara, pertama pembacaan ayat suci Al-Qur'an oleh sholihin mahasiswa yang mengikuti pembekalan.
Ketua panitia Jauharatus Sa'diyyah, M.Si dalam laporannya mengatakan, pelepasan Mahasiswa Praktek Pengalaman Lapangan (PPL) akan tersebar di beberapa Sekolah dan Instansi Sesuai bidang yang digeluti Mahasiswa dari Tanggal 15 juli sampai dengan bulan 15 November.
"Mahasiswa Tarbiyah Sebanyak 31 orang dengan pembagian kelompok dan mahasiswa Syariah sebanyak 17 orang, setelah pembukaan di lanjutkan pembekalan," Tuturnya.
Selanjutnya sambutan perdana oleh Pak Asy'ari, S.Ag. selaku puket 2 Mewakili dari Staim, beliau menyampaikan terima kasih sebesar-besarnya kepada tamu undangan yang sudi hadir.
"PPL ini memang rutinan tahunan dan kiranya mohon bimbingan, maklumnya anak kami masih muda dan harus banyak belajar. Semoga dengan keterbatasan ilmu yang dimiliki sedikit membantu kantor-kantor dan sekolah. Terakhir penekanana pada pesan moral dari staim untuk teman-teman PPL, mengingat kita harus menjaga nama baik Almamater kita. Kalian harus tunjukkan bahwa kalian anak atau insan akademik, tolong kalian harus banyak belajar dari guru dan pegawai kantor karena mereka telah merasakan garam lebih dulu," Tambahnya.
Memuat Komentar ...