Pergunu Siap Bangun Pendidikan Berkarakter
LADUNI.ID, Majalengka- Untuk menjawab tuntutan dunia pendidikan, maka profesionalitas dan kualitas guru mutlak harus ditingkatkan. Kehadiran Persatuan Guru Nahdlatul Ulama (Pergunu) akan terus membantu guru-guru NU untuk dapat melanjutkan pendidikan keguruan sampai jenjang Strata 2 (S.2) bahkan Strata 3 (S.3).
Demikian yang disampaikan oleh Ketua Pengurus Wilayah Persatuan Guru NU (PW. Pergunu) Jawa Barat Saepulloh, dalam sambutan Konferensi Cabang (Konfercab) PC. Pergunu Majalengka di Aula PC. NU Majalengka, Jumat (12/7/2019).
Bahkan Akademisi muda ini juga mengatakan saat ini Pergunu Jawa Barat sudah memfasilitasi guru-guru NU melanjutkan kuliah melalui progran beasiswa bekerjasama dengan kampus yang ada di Jawa Barat maupun luar Jawa Barat.
"Alhamdulillah, saat ini sudah ratusan guru NU yang bisa menikmati fasilitas kuliah gratis melalui program beasiswa Pergunu," ungkapnya disambut riuh tepuk tangan ratusan hadirin.
Selain meningkatkan kualitas akademik guru NU, menurut Kang H. Eful biasa ia disapa mengatakan pula Pergunu saat ini fokus juga memberikan pemberdayaan guru NU melalui penguatan ekonomi bekerjasama dengan Kementerian Koperasi dan UKM melalui pinjaman modal usaha.
Tujuannya agar guru-guru NU berkembang secara ekonomi sebagai bentuk peningkatan kesejahteraan guru sehingga guru akan lebih fokus memberikan pendidikan yang menghasilkan anak didik yang berkarakter.
Memuat Komentar ...