Gara-Gara Teknologi, Tiga Bisnis Ini Nyaris Punah

 
Gara-Gara Teknologi, Tiga Bisnis Ini Nyaris Punah

LADUNI.ID, Jakarta - Kemajuan teknologi yang begitu pesat, membuat pelaku bisnis mengalami kebangkrutan. Sesuatu yang berbau digital ternyata lebih disukai khalayak daripada sesuatu yang masih konvensional, sehingga membuat bisnis-bisnis tersebut nyaris punah.

Seperti dilansir dari laman Money Smart, terdapat tiga bentuk bisnis yang nyaris punah gara-gara kemajuan teknologi. Bisnis apa saja itu?

1. Jenis Bisnis Retail Konvensional

Menjamurnya bisnis e-commerce, yang memungkinkan seseorang berbelanja secara online, membuat bisnis retail konvensional mengalami kelesuan. Sejak beberapa tahun belakangan satu demi satu retail konvensional ternama berguguran, menutup sebagian tokonya, atau bahkan menutup bisnis seutuhnya.

Baik itu retail makanan sampai fesyen, semua ikut terkena dampak kemajuan teknologi. Jenis bisnis yang menjajakan banyak produk dalam satu tempat ini sudah kurang menarik lagi bagi masyarakat modern saat ini. Alasan kepraktisan menjadi penyebab utama banyak yang berpaling dari konvensional ke digital.

Gimana gak praktis, kalau dulu berbelanja harus datang langsung ke toko, naik angkutan umum, berjalan kaki, panas-panasan. Beda dengan sekarang, mau belanja apapun tinggal pilih apa yang mau dibeli, transfer pembayaran, lalu duduk manis nunggu barang datang.

Baru-baru ini, toko retail ternama Giant, menutup sejumlah tokonya. Hal ini dikarenakan angka penjualan mereka yang terus mengalami penurunan. Demi menyelamatkan bisnis ke depannya, terpaksa deh ditutup.

UNTUK DAPAT MEMBACA ARTIKEL INI SILAKAN LOGIN TERLEBIH DULU. KLIK LOGIN