PROFIL
Pondok Pesantren Roudlotul Anwar yang saat ini di bawah naungan Yayasan Roudlotul Anwar mengembangkan beberapa unit pendidikan nonformal, yaitu: Madrasah Diniyyah Roudlotul Ma'ruf, TPQ Roudlotul Anwar, Tahfidzul Qur'an, Tahfidzul Kitab dan Amtsilati. Keberadaan unit-unit pendidikan di tengah-tengah kehidupan masyarakat memberikan arti tersendiri, yaitu sebagai manifestasi nilai-nilai pengabdian dan perhatian kepada masyarakat.
Dan dalam bentuk informal pesantren Roudlotul Anwar membuka jasa layanan masyarakat berupa Majlis Ta'lim (Pengajian Rutin Jum'at Malam Bersama Masyarakat), perekonomian (Koponteren Roudlotul Anwar). Kepercayaan dan perhatian masyarakat luas terhadap keberadaan pesantren Roudlotul Anwar adalah dasar kemajuan dan perkembangan Roudlotul Anwar di masa depan, dengan tetap mengembangkan visi dan misi pendidikan yang mandiri serta peningkatan kesejahteraan masyarakat.
Pendiri dan Pengasuh
KH. Tolkhah Mahfudz
PENDIDIKAN
Pendidikan Formal
Selain pendidikan non formal, para santri juga bisa mendapatkan pendidikan formal karna letak pondok pesantren ini yang di kelilingi segala tingkatan pendidikan formal mulai, dari PAUD sampai SMK.
Pendidikan Non Formal
- Kajian Kitab Harian
- Program Tahfidzul Qur'an
- Program Tahfidzul Kitab
Memuat Komentar ...