Peringati Hari Santri : Bupati Aceh Barat Saatnya Santri Berkiprah

 
Peringati Hari Santri : Bupati Aceh Barat Saatnya Santri Berkiprah

LADUNI.ID | Meulaboh – Kabupaten Aceh Barat meperingati Hari Santri Nasional  Tahun 2019 hari ini, Selasa (29/10) yang dipusatkan di halaman Kantor Bupati Aceh Barat di Meulaboh.

Bupati Aceh Barat, H Ramli MS yang juga Ketua PCNU Aceh Barat menegaskan santri adalah pahlawan bangsa Indonesia di masa depan.

Menurutnya, santri adalah generasi penerus bangsa yang senantiasa selaku siap menjaga kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

"Untuk itu, sudah saatnya kita menghargai santri. Mereka adalah pahlawan bangsa di masa depan," kata Ramli MS, dalam pidato Hari Santri.

Sejak tahun 2018 hingga tahun 2019, Pemerintah Kabupaten Aceh Barat juga sudah memberikan bantuan beasiswa kepada 1.000 orang santri dengan jumlah masing-masing sebesar Rp1 juta per orang. Lanjut Ramli

Hal ini diharapkan dapat memberikan semangat kepada santri, agar ke depan semakin lebih giat belajar ilmu agama di dayah/pesantre.

Selain itu, pemerintah daerah juga akan memberikan kesempatan agar lulusan dayah bisa mengajar di lembaga pendidikan umum seperti sekolah dasar (SD) maupun sekolah menengah pertama (SMP) di Kabupaten Aceh Barat dan Kita sudah menggarkan sana kepada guru dari lulusan dayah tradisional tahun ini.

Ramli Ms juga menyampaikan bahwa apa yang pernah dijanjikan dalam masa kampanye untuk membantu santri sudah mulai kita realisasikan. Ke depan, akan terus kita berikan perhatian untuk kalangan santri," tutup Ramli MS.

UNTUK DAPAT MEMBACA ARTIKEL INI SILAKAN LOGIN TERLEBIH DULU. KLIK LOGIN