Santri Goes To Papua: Demi Merayakan Maulid Nabi Anak-anak Suku Kokoda Rela tidak Jajan

 
Santri Goes To Papua: Demi Merayakan Maulid Nabi Anak-anak Suku Kokoda Rela tidak Jajan

LADUNI.ID, Sorong -  Semingguan yang lalu, beberapa anak bilang pada saya kalau esok harinya kita akan makan-makan. Makan-makan dalam rangka Maulid Nabi Muhammad SAW. Usut punya usut, diantara mereka ternyata ada yang bilang kalau latihan hadroh di hari sebelumnya dikira merupakan suatu persiapan untuk acara tersebut.

Kepada mereka, kemudian saya bergurau supaya besok mereka menyisihkan uang jajan agar kita bisa mengadakan Maulid Nabi. Mereka pun menyatakan kesiapan. Tanpa saya duga, ternyata ada dua anak yang benar-benar menyisihkan uang jajannya dan diserahkan pada saya. Meski masing-masing hanya menyisihkan seribu rupiah, namun hal itu sangat menyentuh hati saya. Saya pun berazam dalam diri saya untuk mengadakan Maulid Nabi entah kapan harinya dan entah dapat biaya dari mana.

Selang beberapa hari, ada salah seorang kawan bertanya kabar pada saya. Dalam obrolan via WA itu, kemudian saya mengasih tahu ia tentang hal itu. Ia yang juga masih masyarakat suku Kokoda, kendati berada di Jayapura, tiba-tiba mengirimi sejumlah uang untuk keperluan kegiatan Maulid Nabi itu.

Tidak pakai lama, saya pun menyampaikan hal ini pada beberapa tokoh setempat. Kita pun berembug dan musyawarah tentang kapan dan bagaimana acara Maulid Nabi Muhammad SAW. diadakan. Meski beberapa kali acara mundur dari hari yang telah ditentukan, alhamdulillah, malam tadi, 17 Nopember 2019, acara perayaan Maulid Nabi tersebut bisa terlaksana dengan lancar meski dengan sederhana.

UNTUK DAPAT MEMBACA ARTIKEL INI SILAKAN LOGIN TERLEBIH DULU. KLIK LOGIN