Bukti Bahwa Orang Kafir Itu Bisa Paham Al-Quran

 
Bukti Bahwa Orang Kafir Itu Bisa Paham Al-Quran
Sumber Gambar: Pinterest, Ilustrasi: laduni.ID

Laduni.ID, Jakarta - KH. Ahmad Bahauddin Nursalim atau yang lebih akrab dipanggil Gus Baha, dalam suatu kesempatan pernah menjelaskan tentang betapa pentingnya memahami kandungan dari kitab suci Al-Qur'an. 

Gus Baha menjelaskan, pertama bahwa Al-Qur'an diturunkan sebagai hudan, atau petunjuk. Lalu yang kedua sebagai bayanan, sebagai penjelas. Kalau sebagai penjelas, Al-Qur'an harus jelas sekali dan bisa menjelaskan. Sebagaimana diketahui, bahwa Al-Qur'an mensyifati dirinya; والكتاب المبين (Demi kitab yang memberi penjelasan). 

"Sehingga dari sudut ini, orang kafir pun mungkin memahami Al-Qur'an. Dan menurut saya, orang kafir pun bisa memahami Al-Qur'an. Jadi, Al-Qur'an bisa dipahami orang kafir itu betul," terang Gus Baha.

Logikanya, menurut Gus Baha sebagaimana yang dikutipnya dari Imam Syafi'i dalam kitab Ar-Risalah, bahwa ketika Al-Qur'an diturunkan, itu pendengarnya tidak ada yang Muslim. Pendengarnya, nonmuslim. Lalu dari sini, mereka pun dapat memahami Al-Qur'an, sebagaimana yang disampaikan oleh Nabi Muhammad. Buktinya, Umar bin Khattab sebelum masuk Islam sempat mendengarkan dan memahami ayat-ayat Al-Qur'an yang dibaca oleh saudara perempuannya, lalu akhirnya menyetakan keislamannya.

"Andaikan Al-Qur'an tidak dipahami orang kafir, lalu obyek, sasarannya siapa? Oleh sebab itu, aneh kalau kita yang mondok, ngaji kitab

UNTUK DAPAT MEMBACA ARTIKEL INI SILAKAN LOGIN TERLEBIH DULU. KLIK LOGIN