Orang India Ini Rela Jadi Ojek Ambulan Gratis untuk 4000 Orang di 20 Desa

 
Orang India Ini Rela Jadi Ojek Ambulan Gratis untuk 4000 Orang di 20 Desa

LADUNI.ID, Jakarta - Pria berusia setengah abad ini bernama Karimul Haque. la bekerja sebagai buruh di pabrik teh, namun Iebih dikenal sebagai 'ojek ambulan' di kalangan warga desa Dhalabari, distrik Jalpaiguri, Bengal, India. Ia dengan sukarela mengantar siapapun yang membutuhkan ke rumah sakit dengan sepeda motor ambulannya.

Kiprah ini dimulainya 14 tahun Ialu, setelah ia mengalami tragedi dalam hidupnya. Saat itu ibunya dalam keadaan kritis dan harus segera mendapat perawatan medis. la keliling desa, masuk dari pintu ke pintu untuk minta bantuan, namun tak ada yang sanggup mengantarnya ke rumah sakit. Akhirnya sang ibu wafat.

Sedih dan remuk hati sebab kejadian ini, Karim bertekad untuk membantu siapapun yang sakit dan membutuhkan transportasi. Ia berjanji agar tidak ada warga desa lain yang bernasib seperti ibunya.Jangan sampai ada yang mati hanya karena tidak ada sarana transportasi ke rumah sakit.

Suatu hari salah satu rekan kerjanya ambruk. Mobil ambulan tak mampu mencapai lokasi mereka tepat waktu. Karim berinisiatif memboncengkan rekannya itu ke rumah sakit dengan sepeda motornya. la mengikat rekannya dengan erat di punggung, lalu mengantarnya ke rumah sakit Sadarjalpaiguri. Atas bantuannya ini, si rekan mendapat penanganan medis tepat waktu dan terselamatkan. Sejak saat itu, aksi ambulan darurat dengan sepeda motornya menjadi pilihan pelayanan sosialnya.

Karim tidak hanya melayani orangorang di desanya. lajuga menolong para penduduk dari 20 desa sekitar Dhalabari, tepatnya di wilatah Dooars yang memang belum terjamah jalanan aspal, listrik, dan fasilitas publik dasar Iainnya. Mayoritas penduduknya adalah buruh-buruh tani dengan upah harian yanh rendah. Ambulan sulit menjangkau daerah-daerah itu dan rumah sakit terdekat pun berjarak 45 kilometer.

UNTUK DAPAT MEMBACA ARTIKEL INI SILAKAN LOGIN TERLEBIH DULU. KLIK LOGIN