Pendidikan Karakter Sejak Dini

 
Pendidikan Karakter Sejak Dini

LADUNI.ID, Jakarta - Usia dini merupakan masa yang paling kritis untuk pembentukan karakter seseorang. Penanaman moral melalui pendidikan karakter sejak usia dini adalah kunci yang paling tepat untuk membangun suatu bangsa.

Sangat penting menanamkan nilai-nilai moral didalam diri seorang anak dan melatihnya untuk melakukan kebiasaan-kebiasaan baik karena dari kebiasan itu yang akan membentuk kepribadiannya.

Pada saat itulah peran orangtua, guru dan lingkungannya sangat dibutuhkan dalam menanamkan nilai-nilai moral dan lain sebagainya sejak dini yang harus disampaikan dengan cara yang baik dan benar.

Karena pada saat usia itulah ia jauh lebih mudah menyerap dan menerima apa yang diajarkan. Akan ia terapkan dalam kehidupannya.

Memang pendidikan karakter sudah diterapkan disetiap sekolah. Namun pendidikan karakter tidak bisa diserahkan sepenuhnya oleh pihak sekolah.

Karena mencetak anak dengan nilai akedemisi yang tinggi tidak semudah mencetak anak yang komplit dengan nilai akedemisi yang tinggi, akhlak dan kepribadian yang baik. Dikarenakan dibutuhkan kesadaran, ketegasan, kesabaran dan kebiasan yang harus di miliki seorang pendidik.

Jika pendidikan karakter tidak diberikan kepada anak, jelas akan terlihat suatu perbedaan antar anak yang diberikan pendidikan karakter dengan baik dan tidak sama sekali.

Sepertihalnya kita sering menjumpai anak yang pintar ataupun berpendidikan tinggi. Namun perilakunya tidak sopan, ucapannya tidak santun, kurang menghargai orang lain, sering membully hal-hal yang tidak dia senangi serta tidak bijak dalam mengambil keputusan.

UNTUK DAPAT MEMBACA ARTIKEL INI SILAKAN LOGIN TERLEBIH DULU. KLIK LOGIN