Lagu Religi Musiman
LADUNI.ID, Jakarta - “Album religius, kerapkali diputar berulang-ulang, bahkan dinyanyikan dengan berbagai penggabungan genre lagu. Para penyanyi pemula dan profesional turut mengcover kembali lagu yang meledak saat mendekati puasa”.
Saya mengamati peristiwa paling potensial bagi industri music, khususnya memuat lagu-lagu religi, akan sibuk mempersiapkan matang-matang project album musiman. Seperti, tanggal 25 Desember hari raya umat Nasrani, dan bulan puasa umat Muslim.
Tanpa terkecuali, berbagai single pun digelontorkan dana, baik dengan investasi kecil maupun besar. Hitung-hitung segala hal kalau pas momennya, pasti tepat sasaran.
Menjelang bulan Ramadhan, terdapat beberapa album religi yang bakalan viral setiap tahunnya. Mulai dari perilisan di awal bulan Ramadhan, hingga sampai berakhirnya Idul Fitri. Baik penyanyi terkenal, maupun kurang terkenal, berbondong-bondong terlibat memperkenalkan lagu tersebut.
Tahun lalu, penyanyi Nissa Sabyan yang melantunkan tembang religi berjudul "Deen Assalam". Lagu ini laku keras di pasaran dan masyarakat. Memuncaki tangga lagu di industri music tanah air. Program hiburan di TV maupun di media sosial, turut memberikan predikat prestisius pada lagu itu.
Banyak youtubers mengcover lagu Deen Assalam dengan genre yang berbeda. Bahkan ada yang mencoba berjuang keras, membuat lagu tersebut menjadi genre dangdut. Tetapi, tak mampu menyaingi popularitas Nissa Sabyan. Alhasil, hanya sekedar pemanis bibir semata.
Memuat Komentar ...