Kamandanu dan Girah Mengaji di Tengah Pandemi
LADUNI.ID, Yogyakarta - Seperti Ramadan tahun lalu, Ramadan tahun ini UNU Yogyakarta tetap bergairah dalam berkegiatan Ramadan. Kegiatan Ramadan UNU yang sudah tiga tahun dilaksanakan tetap menyematkan tajuk Kamandanu atau Kajian Ramadan di Kampus UNU meski tentu saja kali ini dengan format berbeda.
Kita semua sedang menghadapi tahun keprihatinan pandemik yang menimpa banyak negara bahkan dunia termasuk Indonesia. Sehingga banyak kegiatan yang harus terpaksa dilaksanakan secara online, di rumah saja. Begitu pula kegiatan Ramadan UNU Jogja.
Tetapi semangat berkegiatan Ramadan tetap terasa getarannya meski para mahasiswa mengikutinya dari rumah masing-masing. Jadwal Kamandanu pun tetap padat seolah pandemi bukanlah halangan yang berarti untuk tetap merayakan Ramadan dengan kegembiraan hati untuk mengaji.
Dimulai dengan pembukaan program Kamandanu yang dilaksanakan pada hari Ahad, 26 April 2020 dibuka langsung oleh Rektor UNU Prof. Purwo Santoso dan mauizah hasanah oleh K. H. Jazilus Sakhok Ph. D, wakil Rektor bidang Kepesantrenan UNU Jogja.
Jadwal Ngaji Kitab Bandungan ala pesantren dilaksanakan dua kali dalam sehari pada pukul 14.00 diisi oleh Kiai Jazilus dengan mengkaji kitab Bidayatul Hidayah karangan Imam Ghazali. Sementara pukul 17.00 diisi oleh Gus Faik Muhammad S. Th. I., M. Hum, Pengasuh Pondok Pesantren Mahasiswa UNU Jogja dengan mengkaji kitab Nashaihul Ibad karya Syekh Nawawi.
Bahkan setiap minggu UNU jogja juga menyelenggarakan Webinar dengan tema yang berbeda-beda menambah kegiatan Ramadan semakin berwarna meski dalam suasana prihatin. Webinar dimulai pada Selasa minggu pertama Ramadan tepatnya tanggal 28 April 2020 dengan tema "Digital Business" diisi oleh tokoh-tokoh yang berkompeten dalam bidang Ekonomi Digital antara lain Yodhia Antariksa, CEO PT. Manajemen Kinerja Utama, Jakarta. Beliau juga aktif di Twitter dengan ulasan-ulasan Strategi Manajemen. Dan pembicara yang lain adalah Ibu Umi Rohmah, S. H. I.,M.H.,M. S. I Dosen Fakultas Syariah IAIN Surakarta.
Memuat Komentar ...