TK Islam Rahmatullah Banyuwangi

Klaim Pengelola Lembaga Kirim Pesan ke Pengelola Lembaga
 
TK Islam Rahmatullah Banyuwangi

Profil

TK Islam Rahmatullah berdiri sejak 19 Maret 2001, berlokasi di exs SMP Blambangan, Jl. Jagung Suprapto. Diprakarsai oleh 158 wali murid yang tergabung dalam Forum Komunikasi Wali Murid dibentuklah Lembaga Pendidikan Islam Rahmatullah.

Berangkat dari dana sumbangan wali murid sebesar Rp. 16 juta dimulailah proses belajar mengajar untuk pertama kalinya dengan tenaga guru sebanyak 12 orang dipimpin oleh Isniwati (Bu Anik) sebagai kepala sekolah. Pada tahun ke-2 program-program yang dijalankan semakin spesifik dan menarik, diantaranya adalah identitas sekolah yang khas (seragam dan aksesoris), pelaksanaan wisata pendidikan, mengikuti berbagai lomba, pembenahan ruang kelas dan penyediaan sarana antar jemput.

Pada tahun 2003 KB TK Islam Rahmatullah pindah ke Jl. Borobudur 06 (Utara Pemkab) dengan status bangunan sewa. Kegiatan semakin berkembang dan jumlah siswa semakin banyak dan sebagai konsekuensinya Tenaga Pengajar ditambah sebanyak 7 orang.

Berbagai Kegiatan Pelopor (tidak meniru) kami ciptakan untuk meningkatkan minat dan bakat anak didik. Kegiatan-kegiatan yang dimaksud dapat dilihat pada bagian lain profil ini. Pada tahun ini pula KB/TK Islam Rahmatullah mendapatkan Akreditasi A (Sangat Baik).

Pada tahun 2008 proses pembangunan Gedung Baru KB TK Islam Rahmatullah dimulai. Terletak di Jl. Mataram no 09 Kelurahan Taman Baru Banyuwangi, saat ini telah berdiri gedung sekolah permanen dengan status milik sendiri dengan jumlah Tenaga Pengajar sebanyak 41 guru & karyawan dipimpin Kepala Sekolah Yuliati, S. Pd. AUD (Bu Yati) didukung Bu Anik sebagai penanggung jawab sekolah. Jumlah murid sebanyak 400 anak didik terbagi dalam 16 rombel (Kelompok Bermain 3 rombel, TK A : 6 rombel, TK B : 7 rombel).

UNTUK DAPAT MEMBACA ARTIKEL INI SILAKAN LOGIN TERLEBIH DULU. KLIK LOGIN