Panti Asuhan Daarus Sundus Magelang

Klaim Pengelola Lembaga Kirim Pesan ke Pengelola Lembaga
 
Panti Asuhan Daarus Sundus Magelang

Profil

Panti asuhan Daarus Sundus berdiri pada tanggal 28 juni 2006. Lembaga ini adalah lembaga independen yang tidak berada di bawah institusi apapun. Letaknya kurang lebih 1 km di sebelah utara Candi Borobudur , tepatnya di Jalan Syailendra Raya Bogowanti Lor, Borobudur, Magelang. Daerah yang terkenal dengan tempat pariwisata tingkat internasional dan menjadi salah satu dari tujuh keajaiban dunia.

Candi Borobudur, merupakan jalur wisata internasional yang banyak dikunjungi turis lokal maupun asing sehingga tepat untuk mensyiarkan pesona Islam sebagai Rahmatan Lil ‘Alamin. Inilah salah satu alasan yang fundamental panti ini didirikan di Borobudur.

Sampai saat ini Panti Asuhan Daarus Sundus telah menampung kurang lebih 185 anak asuh, sebagian dari mereka sudah tidak mempunyai ayah, beberapa anak tidak mempunyai ibu, bahkan ayah dan ibunya sudah meninggal sejak umur 6 tahun. Sisanya adalah anak-anak yang kedua orang tuanya masih hidup akan tetapi tidak mampu membiayai sekolah anak-anak mereka. Hasil kerja orang tuanya tidak cukup untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.

Walaupun dalam keadaan yang serba terbatas mereka semua mempunyai motivasi belajar dan cita-cita yang sangat tinggi. Semua anak disini berharap bisa sekolah layaknya teman-teman yang lain. Mereka haus kasih sayang, haus perlindungan, dan rindu akan perhatian dari orang lain.
Untuk itu Panti Asuhan Daarus Sundus bermaksud menampung mereka dan berusaha untuk memenuhi hak-hak mereka, mendampingi anak-anak untuk dapat menggapai cita-cita dan harapan mereka.

UNTUK DAPAT MEMBACA ARTIKEL INI SILAKAN LOGIN TERLEBIH DULU. KLIK LOGIN