Panti Asuhan Riyaadlul Jannah Baiturrahman Semarang
Profil
Bermula dari kumpul-kumpul ibu-ibu pengantar anak sekolah di TK dan SD H Isriati, yang semula hanya sekedar mencari teman ngobrol, berlanjut mencari temen yang senada, yang akhirnya secara alami terbentuk kelompok-kelompok sesuai komunitas masing-masing. Dari berbagai kelompok tersebut, salah satunya adalah kelompok yang ingin belajar mengaji.
Dari mulai alib bak tak, ibu-ibu menjalin komunitas sekaligus mengisi waktu dalam rangka menunggu anak sekolah. Seiring dengan berjalannya waktu, peserta komunitas pengajianpun mengalami pasang surut iman dan pesertanya. Namun karena pemain wataknya masih tetap bertahan, maka meskipun pesertanya silih berganti, telah banyak kegiatan yang bermanfaat bagi orang lain yang dilakukan, diantaranya adalah menyantuni anak yatim dan memberikan bantuan pada hari-hari besar Islam bagi para duafa.
Dari komunitas pengajian inilah yang akhirnya berkembang dan membentuk kegiatan yang langsung dapat dirasa, berupa pendirian Panti Asuhan dan Pembimbingan Muallaf yang diberi nama “RIYAADLUL JANNAH BAITURRAHMAN”.
Dengan di ilhami kondisi dan kenyataan keseharian yang sering dilihat, bahwa ternyata banyak orang yang masuk Islam, tetapi kita orang Islam hanya dapat memberi tuntunan doa. Bagaimana kalau muallaf tersebut terusir dari keluarganya? bagaimana kelanjutannya untuk dapat menjadi seorang Islam yang benar? Apakah ada yang sudah memikirkannya? Untuk itulah akhirnya disepakati kegiatan Riyaadlul Jannah disamping menampung dan mendidik anak yatim, sekaligus memberikan pengajaran dan membimbing muallaf bagi yang memerlukan untuk mendapatkan keislaman secara benar.
Memuat Komentar ...