PAUD KB Al Barokah Pekalongan
Profil
Pendirian KB Al Barokah Kuripan lor Pekalongan Selatan berawal dari Kebutuhan masyarakat terhadap layanan pendidikan anak usia dini (PAUD) cukup besar. Hal itu dibuktikan dengan semakinbanyaknya masyarakat yang mengikutsertakan anak–anaknya pada program PAUD. Sementara itu jumlah lembaga PAUD, di Kelurahan Kuripan Lor belum mencukupi khususnya di wilayah RW 04 & 05 belum tersedia lembaga macam itu padahal dari data yang ada jumlah anak usia 0–6 tahun di wilayah tersebut yang belum mendapatkan layanan sebanyak kurang lebih 25 orang anak.
Berangkat dari kondisi kebutuhan masyarakat akan kebutuhan pendidikan anak usia dini (PAUD), maka tepatnya pada tanggal 4 Januari 2014,KB Al Barokah mulai diresmikan oleh kepala desa kuripan yang dihadiri oleh segenap perangkat desa, tokoh desa dan segenap pengurus yayasan Al Barokah kuripan lor Rt01/Rw 05. Kelompok Bermain (KB) ini berdiri diatas tanah wakaf 445 m2 atas nama TPQ AlBarokah.
KB Al Barokah belum memiliki gedung sendiri, masih menginduk dengan gedung TPQ yang sudah berdiri sejak tahun 1993 tepatnya pada tanggal 3 September 1993. Seperti yang sudah dijelaskan diatas, bahwasanya sesuai kebutuhan masyarakat akan pendidikan anak usia dini.
Pengurus
KB Al Barokah ini didirikan dibawah naungan yayasan Al Barokah yang memiliki struktur kepengurusan sebagai berikut:
Pembina: Ketua : H. Sunarso, S. IP
Memuat Komentar ...