Khutbah Jum'at: Meredam Islamofobia Dengan Kode Etik Dakwah Nabi Muhammad
LADUNI.ID, Jakarta - Islamofobia adalah sebuah termin yang lahir karena ketakutan dan diskriminasi terhadap Islam. Adanya termin tersebut seolah-olah Islam itu disudutkan dan didiskreditkan. Hal itu timbul diakibatkan kesalahpahaman terhadap Islam itu sendiri. Islam itu damai dan cinta damai. Terbukti hal itu merujuk pada pengertian Islam secara etimologi yaitu yang berarti selamat, damai, dan patuh (al-Munawir:1984:669).
Masalah yang mencuat di lapangan ketika oknum yang mengatasnamakan Islam membawa ajaran agama tersebut dengan keras dan menyimpang. Sehingga Islamofobia timbul menjadi produk untuk menghancurkan Islam itu sendiri. Padahal Allah swt berfirman, “Dan sesungguhnya di antara kami ada orang-orang yang taat dan ada pula orang-orang yang menyimpang dari kebenaran. Barang siapa yang taat maka mereka itu benar-benar telah telah memilih jalan yang lurus.” (QS: Al-Jin/72:14)
وَّاَنَّا مِنَّا الْمُسْلِمُوْنَ وَمِنَّا الْقَاسِطُوْنَۗ فَمَنْ اَسْلَمَ فَاُولٰۤىِٕكَ تَحَرَّوْا رَشَدًا (١٤)
wa-annaa minnaa almuslimuuna waminnaa alqaasithuuna faman aslama faulaa-ika taharraw rasyadaan
Artinya: Dan sesungguhnya di antara kami ada orang-orang yang taat dan ada (pula) orang-orang yang menyimpang dari kebenaran. Barangsiapa yang yang taat, maka mereka itu benar-benar telah memilih jalan yang lurus.
Memuat Komentar ...