Pesantren Hidayatul Qomariyah Bengkulu

 
Fasilitas di Lembaga ini :
Nama Fasilitas Jumlah Nama Fasilitas Jumlah
MI/SD 1 MTS/SMP 2
MA/SMA 2 Maly/Univ. 0
Tahfidz 1 Laboratorium 1
Poli Kesehatan 1 Koperasi 0
Pesantren Hidayatul Qomariyah Bengkulu

Profil

Pondok pesantren Hidayatul Qomariyah bercorak salafiyah didirikan pada tanggal 05 April 2002 oleh KH. Aly Shodiq Ahmad yang terletak di Jl.Sukamaju Kel. Padang Serai Kec. Kampung Melayu Kota Bengkulu yang mengajarkan takhassus kitab kuning.

Memiliki perpaduan kurikulum nasional dan kurikulum pondok pesantren salafiyah yang menggunakan kitab kuning. Kurikulum Nasional dan Pesantren Salaf. Pelajaran-pelajaran Bahasa Arab dan Bahasa Inggris diajarkan langsung dengan bahasa aslinya. Pelajaran-pelajaran agama diajarkan dengan Bahasa Arab agar santri mendapatkan pemahaman yang seutuhnya. Pelajaran umum dan eksak diajarkan dalam bahasa Indonesia.

Pondok Pesantren Hidayatul Qomariyah mengaplikasikan nilai-nilai luhur didalam semua aspek kehidupannya. Seperti nilai keikhlasan, kesederhanaan, kemandirian, ukhuwah islamiyah dan kebebasan. Pesantren mendidik santri-santrinya untuk bertaqwa kepada Allah SWT, berakhlak mulia berbadan sehat, berwawasan luas, kreatif dan terampil. Santri dididik untuk selalu semangat beribadah, berdakwah, berjuang, mengabdi dan mengamalkan ilmunya di masyarakat.

Pondok Pesantren Hidayatul Qomariyah lebih dari sekedar sekolah Islam berasrama. Santri Darunnajah dididik 24 jam untuk menjadi pribadi yang sukses dunia-akhirat. Selain belajar di kelas, santri juga mempelajari banyak keahlian dari berbagai jenis kegiatan yang ada di pesantren. Keahlian bahasa, organisasi, olahraga, kesenian, keterampilan, teknologi, akademik dan berbagai life skill lainnya dipelajari dengan penuh kesungguhan di pesantren ini.

UNTUK DAPAT MEMBACA ARTIKEL INI SILAKAN LOGIN TERLEBIH DULU. KLIK LOGIN

 

Relasi Pesantren Lainnya

  • Belum ada pesantren yang berelasi dengan pesantren ini.