STAI Tasikmalaya
PROFIL
Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Tasikmalaya berdiri pada tanggal 23 Februari 1974 dan mendapatkan pengesahan Menteri Agama RI dengan SK No. Kep/D.14/176/1975 tertanggal 27 Juni 1975. Pada awal berdirinya bernama Fakultas Tarbiyah YPPI Tasikmalaya. Kemudian berubah menjadi Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah (STIT) Tasikmalaya berdasarkan Keputusan Menteri Agama RI Nomor 219 Tahun 1988, dan terakhir berdasarkan SK Menteri Agama RI No. 315/1995 berubah menjadi Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Tasikmalaya. Berdasarkan SK Dirjen Pendis Nomor 3389 Tahun 2013 tentang “Penamaan Perguruan Tinggi Agama Islam, Fakultas dan Jurusan pada PTAI” dan pada tanggal 23 November 2015 STAI Tasikmalaya mendapat penghargaan sebagai Sekolah Tinggi terbaik (Peringkat Pertama) dilingkungan Kopertais Wilayah II Jawa Barat dan Banten. Saat ini STAI Tasikmalaya dalam proses perubahan menjadi Institut Agama Islam Tasikmalaya (IAIT)
Badan Hukum Yayasan Penyelenggara
Sejak didirikan pada tahun 1974 dengan nama Fakultas Tarbiyah hingga tahun 1992, lembaga pendidikan tinggi ini bernaung pada Yayasan Pembinaan Pendidikan Islam (YPPI) yang didirikan pada tahun 1973 dengan Akta Notaris Nomor : 26/PN/1973 tertanggal 29 November 1973. Namun kemudian, sejak tahun 1992 hingga sekarang, penyelenggaraannya berubah menjadi Yayasan Pendidikan Islam Tasikmalaya (YAPITA) yang berdiri dengan Akta Notaris Nomor : 74/412 tertanggal 27 April 1992.
Memuat Komentar ...