Sarbumusi NU Cianjur Minta Pengusaha Pabrik Sediakan Sarana Ibadah Lebih Layak
LADUNI.ID, Cianjur - Konfederasi Sarikat Buruh Muslimin Indonesia (K-Sarbumusi) Nahdlatul Ulama Kabupaten Cianjur meminta pihak pengusaha, khususnya pabrik yang memiliki buruh ratusan hingga ribuan, menyediakan tempat ibadah yang lebih layak.
Ketua K-Sarbumusi NU Kabupaten Cianjur Hani Maria Sopandi menuturkan, selama ini buruh Islam merasa kurang mendapatkan haknya, terutama segi hak batin dalam penyediaan tempat ibadah yang kurang diperhatikan oleh para pengusaha.
"Kami berupaya meminta pengusaha membangun tempat wudhu, tempat buang air dan masjid yang cukup untuk para karyawan agar mereka bisa menjalankan ibadahnya dengan aman dan nyaman," ujarnya, kepada Laduni.id, Selasa (16/3/2021) malam.
- Baca juga: Gus Baha: Keutamaan Seorang Buruh
Hal senada disampaikan Sekretaris K-Sarbumusi NU Kabupaten Cianjur Elan Sopandi. Ia menyampaikan bahwa para buruh perlu mendapat perhatian lebih, khususnya menyoal praktik ibadah shalat yang mesjidnya sempit dan kurangnya tempat wudhu serta tempat buang air.
Memuat Komentar ...