Pesantren Darul Falah Cimanggu Subang

 
Fasilitas di Lembaga ini :
Nama Fasilitas Jumlah Nama Fasilitas Jumlah
MI/SD 1 MTS/SMP 1
MA/SMA 1 Maly/Univ. 0
Tahfidz 1 Laboratorium 3
Poli Kesehatan 0 Koperasi 1
Pesantren Darul Falah Cimanggu Subang

PROFIL

Pesantren Darul Falah merupakan lembaga pendidikan berbasis agama Islam yang berlokasi di Kabupaten Subang, Jawa Barat. Menyelenggarakan pendidikan untuk jenjang SMP dan SMA, pondok pesantren ini menerapkan sistem Islamic & Cultural Boarding School dan mematok tarif pendidikan yang terbilang cukup terjangkau.
Lembaga ini menyelenggarakan program pendidikan untuk jenjang SMP dan SMA (tepatnya SMK) yang telah memiliki Akreditasi B.

SMP dan SMK Darul Falah, yang berdiri pada tahun 2008 lalu, dikatakan sebagai sekolah berbasis pesantren yang menggunakan prinsip dasar kepesantrenan yang dengan mazhab Imam Syafi’i. Berbasis pondok pesantren atau dikenal dengan Islamic & Cultural Boarding School, lembaga ini memiliki moto ‘Cerdas dan Berakhlak Karimah’.

Pondok pesantren Darul Falah menerapkan system pendidikan terpadu antara kepesantrenan Salafiyah berbasis ke-NU-an dan sistem pendidikan modern di dalam dan di luar kelas yang mengandung pendidikan karakter dan leadership. Sekolah ini mengadopsi kurikulum pendidikan nasional untuk mata pelajaran pendidikan kewarganegaraan, bahasa Indonesia, bahasa Inggris, IPA, matematika, IPS, teknologi informasi, dan pendidikan olahraga. Sementara, untuk pelajaran baca tulis Al Quran, tahfidhul Al Quran, hadis, kitab kuning, bahasa Arab, nabawiyah, dan sejarah kebudayaan Islam, mengadopsi kurikulum pesantren.

Untuk menunjang proses kegiatan belajar dan mengajar, Pondok Pesantren Darul Falah juga telah didukung dengan fasilitas yang memadai. Di sekolah ini, sudah terdapat ruang kelas belajar yang representatif, laboratorium komputer, laboratorium IPA, perpustakaan, kantin sekolah, asrama santri, layanan laundry, sarana olahraga, hingga masjid.

UNTUK DAPAT MEMBACA ARTIKEL INI SILAKAN LOGIN TERLEBIH DULU. KLIK LOGIN

 

Relasi Pesantren Lainnya

  • Belum ada pesantren yang berelasi dengan pesantren ini.