Mengenal Sufi Perempuan: Rabi'ah Al-Adawiyah. Bagian Kedua (2)

 
Mengenal Sufi Perempuan: Rabi'ah Al-Adawiyah. Bagian Kedua (2)
Sumber Gambar: Foto (Ist)

Perempuan Ikon Cinta Tuhan

Laduni.ID, Jakarta- Rabi’ah al-‘Adawiyah adalah seorang perempuan ulama. Banyak orang menyebutnya Waliyullah, perempuan kekasih Allah. Namanya sering disebutkan sebagai Rabi’ah al-Qaisiyyah dari Basrah, Irak. Lahir tahun 180 H. Nama ini begitu populer dan melegenda. Ia diingat orang, terutama dalam dunia sufisme Falsafi, sebagai perempuan Ikon cinta Tuhan (al-Hubb al-Ilahi).

Hampir semua sufi besar menyebut nama Rabi’ah al- 'Adawiyah ini, dalam karya sastra prosa maupun puisi, syair mistis mereka. Perempuan ini mungkin menjadi tokoh perempuan yang sejarah hidupnya paling banyak ditulis orang. Puisi-puisinya didendangkan di mana-mana sepanjang zaman. Para sastrawan terkenal dan para sufi besar menjadikan Rabi'ah sebagai idola. Beberapa tokoh yang menulis tentang Rabi’ah antara lain Abu Amr al-Jahizh, seorang sastrawan besar, dalam “Al-Bayan wa al-Tabyin” , Abu Thalib al-Makki, sufi besar, dalam “Qut al-Qulub” sebuah buku yang menginspirasi Imam Abu Hamid al-Ghazali. Kemudian  Abu al-Qasim al-Qusyairi, sufi besar, dalam “al-Risalah al-Qusyairiyah”, yang masyhur itu. Abd al-Rahman al-Sullami, sufi masyhur, dalam “Dzikr al-Niswah  al-Mut’abbidat al-Shufiyyat”, Ibn al-Jauzi, muhaddits besar, Farid al-Din al-Atthar, filsuf penyair dalam “Tadzkirah al-Awliya”, dan lain-lain. Belakangan filsuf  Arab asal Mesir yang terkenal; Abd al-Rahman Badawi menulis buku berjudul : “Rabi’ah al-‘Adawiyah Syahidah al-‘Isyq al-Ilahy” (Rabi’ah Adawiyah sang Perempuan Mabuk Rindu Tuhan).   

UNTUK DAPAT MEMBACA ARTIKEL INI SILAKAN LOGIN TERLEBIH DULU. KLIK LOGIN