Mengenal Secara Kritis Siapa itu Bangsa Palestina dan Bangsa Israel
Laduni.ID, Jakarta - Setiap konflik Israel-Palestina meletus, umat Islam di Indonesia seperti biasa membela Palestina karena mereka berasumsi “bangsa Palestina” adalah “umat Islam”. Sedangkan umat Kristen biasanya lebih pro-Israel karena umat Yahudi Alkitab (Israelites) menjadi bagian integral dalam kitab suci mereka, terutama dalam Perjanjian Lama.
Yang menarik, meskipun dalam Al-Qur’an banyak sekali ayat-ayat dan surat yang memuat kisah atau narasi “Bani Israil” dan menghormati nabi-nabi Yahudi, tetapi sebagian umat Islam “geting” atau benci sekali dengan umat Yahudi. Sungguh sangat tidak Qur’ani sekali. Nanti akan dijelaskan mengenai hal ini.
Kembali ke laptop. Mari kita lihat dengan seksama apa dan siapa sebetulnya yang disebut “bangsa Palestina” dan “bangsa Israel” itu.
Pertama yang harus diperhatikan adalah istilah “bangsa Palestina”, itu sebetulnya hanya ada di "alam imajinasi".
Meminjam istilah ilmuwan politik dari Cornell, Benedict Anderson (w. 2015), “bangsa Palestina” itu sebetulnya sebuah “imagined community”. Karena realitasnya memang tidak ada yang namanya “bangsa Palestina” itu. Kalau bangsa Arab yang tinggal di teritori Palestina, itu baru ada. Begitu pun suku-bangsa lain.
Profesor Rashid Khalidi, sejarawan Amerika-Palestina dari Columbia University, dalam bukunya, “
Memuat Komentar ...