Nikmatnya Bertaqwa Kepada Allah SWT
Laduni.ID, Jakarta – Bertaqwa kepada Allah adalah sebuah keharusan yang mutlak untuk dilakukan. Taqwa bisa dilakukan dengan berbagai cara, Allah berfirman dalam Al-Quran:
وَسَارِعُوا إِلَى مَغْفِرَةٍ مِنْ رَبِّكُمْ وَجَنَّةٍ عَرْضُهَا السَّمَاوَاتُ وَالْأَرْضُ أُعِدَّتْ لِلْمُتَّقِينَ. الَّذِينَ يُنْفِقُونَ فِي السَّرَّاءِ وَالضَّرَّاءِ وَالْكَاظِمِينَ الْغَيْظَ وَالْعَافِينَ عَنِ النَّاسِ وَاللَّهُ يُحِبُّ الْمُحْسِنِينَ
Artinya: “(yaitu) orang-orang yang menafkahkan (hartanya), baik di waktu lapang maupun sempit, dan orang-orang yang menahan amarahnya dan memaafkan (kesalahan) orang. Allah menyukai orang-orang yang berbuat kebajikan.” (QS. Ali 'Imran: 134).
Nabi Muhammad SAW bersabda:
"Wahai para sahabat, sesaat lagi akan masuk di ruang ini, seorang laki-laki ahli surga."
Tentu peringatan ini sangat menarik perhatian para sahabat, sehingga dinantilah kedatangan ahli surga tersebut. Setelah cukup lama, datanglah seorang yang sederhana, dengan membawa sandal yang dijinjingnya dan wajah yang basah setelah berwudhu.
Lalu ada sahabat yang bergumam, "Ia bukan sebagaimana ahli surga."
Nabi Muhammad SAW berkata lagi dengan perkataan yang sama sampai tiga kali pengulangan. Akhirnya setelah majlis tersebut telah selesai. Ada salah seorang sahabat bernama Abdullah bin Amr bin Ash mengejar orang tersebut. Karena saking ingin tau bagaimana amaliyahnya, sampai dikatakan oleh nabi sebagai ahli surga.
Memuat Komentar ...