Bacaan Doa Ketika Dua Pengantin Saling Bertemu
Laduni.ID, Jakarta – Dalam tradisi pesantren kerap kali ditemui doa yang dilafadzkan ketika pengantin pria bertemu dengan mempelai wanita. Praktiknya pengantin pria akan memegang kepala mempelai wanita dan membacakan doa-doa tertentu, agar dalam pernikahannya mendapatkan rahmat-Nya dan selalu dalam bimbingan Allah SWT.
Doa tersebut ialah:
أللهُمَّ صَل عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّد
اَللَّهُمَّ إِنِّيْ أَسْأَلُكَ خَيْرَ هذِهِ ومَا جَبَلْتَهَا، وَأَعُوْذُ بِكَ مِنْ شَرِّ هَذِهِ وَمَا جَبَلْتَهَا
وَصَلَّى اللهُ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّد و عَلى أله و صَحبِه، والحَمْدُ لِلهِ رَبِّ العَالَمِين
Dalam laman facebook pribadinya, Agus Muhammad Idris (Gus Idris) menceritakan awal mula doa ini didapat. Pada tahun 1980, di Kwagean sewaktu KH. Abdul Hannan Ma’shum (ayahanda Gus Idris) akan menikah beliau ditanya oleh Kiai Mahrus Aly Lirboyo:
- Baca juga: Pandangan Prof. Habib Quraish Shihab Tentang Pemisahan Pengantin Wanita dan Pria Saat Resepsi
"Sudah hafal doa pas bertemu pengantin wanita?" tanya Kiai Mahrus
Memuat Komentar ...