Orang Tua Mendesak Segera Menikah
Assalamu’alaikum wr wb.
Saya B, cewek, usia 22 tahun dan sudah bekerja di sebuah instansi swasta. Curhat dong mbak Nur. Saat ini saya seringkali didesak oleh orang tua untuk segera menikah padahal pacar saja saya tidak punya dan tidak sedang dekat dengan cowok.
Saya jadi lebih sering berdiam diri di dalam kamar daripada berkumpul dengan anggota keluarga yang lain, karena kalau berkumpul ujung-ujungnya membahas kapan saya akan menikah. Sebaiknya apa yang harus saya lakukan ya mbak ? Mohon pencerahan dari mbak Nur.
Terima kasih sebelumnya.
Wassalamu’alaikum wr wb.
B – Surakarta
Tanggapan :
Wa’alaikumsalam wr wb.
Halo B yang baik, Alhamdulillah saat ini B sudah memasuki tahapan usia dewasa yang tentunya memiliki tugas perkembangan yang lebih bertanggung jawab. Wajar tentunya jika orang tua menanyakan kapan kamu akan menikah, apalagi misalnya kamu tinggal di lingkungan yang mayoritas perempuan menikah di usia muda.
Baca juga: Mental yang Kuat Kunci Meraih Sukses
Namun, hal ini akan menjadi tidak baik jika orang tua terus-terusan mendesakmu menikah padahal tahu keadaanmu saat ini dan memperburuk komunikasi atau keakraban di keluarga. Dampak paling buruknya adalah sampai bisa menyebabkan depresi.
Coba simak hal-hal di bawah ini yang membuat kita tidak boleh terburu-buru menikah :
Memuat Komentar ...