Termasuk dengan kasih sayang-Nya kita dianugerahi bukan hanyaa hari yang terbaik selama durasi seminggu bahkan lebih dari itu. Termasuk bulan Ramadhan sebagai sosok”tamu agung” yang telah lama dinantikan, dengan segenap kemampuan dan usaha dapat menyambut dan memuliakannya serta semoga dapat menjalankan berbagai ibadah di bulan Ramadhan dan lainnya dengan tidak mengalpakan kemuliannya.
Mungkin Banyak dari kita salah kaprah mengenai qiyamul lail yang disamakan sebagai sholat tahajud. Meski sama-sama dikerjakan di malam hari, terdapat perbedaan di antara keduanya.
Banyak hadist yang menjelaskan tentang kelebihannya. Disebutkan dari Abu Hurairah r.a., dari Nabi Muhammad SAW beliau bersabdanya
"Wahai orang-orang yang mahukan kebaikan! Tampillah mengerjakannya dan wahai orang-orang yang hendak melakukan kejahatan! Berhentilah dari meneruskannya; (ketahuilah), Allah Taala banyak membebaskan orang-orang yang dijanjikan dengan neraka - daripada memasukinya". Seruan dan keampunan yang demikian, diberikan pada tiap-tiap malam (dalam bulan Ramadhan)." (HR. Tirmizi dan Nasa'i).
Lazimkan dirimu untuk shalat malam karena hal itu tradisi orang-orang shalih sebelummu, mendekatkan diri kepada Allah, menghapus dosa, menolak penyakit, dan pencegah dari dosa