BerDia log dengan Allah dalam Shalat

  1. Hadis:

    قَالَ اللَّهُ تَعَالَى قَسَمْتُ الصَّلَاةَ بَيْنِي وَبَيْنَ عَبْدِي نِصْفَيْنِ وَلِعَبْدِي مَا سَأَلَ فَإِذَا قَالَ الْعَبْدُ { الْحَمْدُ لِلَّهِ رَبِّ الْعَالَمِينَ } قَالَ اللَّهُ تَعَالَى حَمِدَنِي عَبْدِي وَإِذَا قَالَ { الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ } قَالَ اللَّهُ تَعَالَى أَثْنَى عَلَيَّ عَبْدِي وَإِذَا قَالَ { مَالِكِ يَوْمِ الدِّينِ } قَالَ مَجَّدَنِي عَبْدِي وَقَالَ مَرَّةً فَوَّضَ إِلَيَّ عَبْدِي فَإِذَا قَالَ { إِيَّاكَ نَعْبُدُ وَإِيَّاكَ نَسْتَعِينُ } قَالَ هَذَا بَيْنِي وَبَيْنَ عَبْدِي وَلِعَبْدِي مَا سَأَلَ فَإِذَا قَالَ { اهْدِنَا الصِّرَاطَ الْمُسْتَقِيمَ صِرَاطَ الَّذِينَ أَنْعَمْتَ عَلَيْهِمْ غَيْرِ الْمَغْضُوبِ عَلَيْهِمْ وَلَا الضَّالِّينَ } قَالَ هَذَا لِعَبْدِي وَلِعَبْدِي مَا سَأَلَ

    Artinya:
    Telah Allah berfirman swt: "Aku telah membagi shalat antara Aku dan hamba-Ku menjadi dua paruh (bagian) dan untuk hamba-Ku apa yang ia minta. Apabila hamba-Ku berkata "Alhamdu lillahi rabbil 'alamiin", berfirmanlah Allah: "Hamba-ku telah memuji-Ku."Apabila ia berkata: "Ar Rahmaanirrahiim", Allah berfirman: "Hamba-Ku telah menyanjung-Ku."Apabila ia berkata: "Maaliki yaumiddiin", Allah berfirman: "Hamba-Ku telah memuliakan-Ku."Apabila ia berkata: "lyyaaka na'budu wa iyyaaka nasta'iin", Allah berfirman: "ini (rahasia) antara-Ku dan hamba-Ku, dan untuk hamba-Ku apa yang ia minta."Maka apabila ia berkata: "Ihdinash shiraathal mustaqiim shiraathal ladziina an'amta 'alaihim ghairil maghdhuubi 'alaihim wa ladh dhaalliin", Allah berfirman: "ini untuk hamba-Ku dan untuk hamba-Ku apa yang ia minta."

    Asbabul Wurud:
    Sebagaimana tertera di dalam Shahih Muslim, bahwa Abu Hurairah telah menerangkan bersumber Dari Nabi: "Siapa yang melaku­kan shalat tidak membaca Ummul Kitab (Al Fatihah), maka hal itu tidak sempurna."kemudian ia ditanya orang: "Kami di belakang imam."Abu Hurairah berkata: "Bacalah dengan bacaan untuk dirimu; sebab aku mendengar Rasulullah SAW bersabda: "Allah berfirman, Aku telah membagi shalat… dan seterusnya.

    Periwayat:
    Imam Ahmad, Muslim dan Imam yang Enam (Abu Daud, Ibnu Majah, Turmudzi An-NaSa'i). Dari Abu Hurairah.


    Al Fatihah dibagi menurut penjelasan yang diterangkan dalam Hadis ini. dan yang dimaksud dengan shalat adalah Al Fatihah sebab tidak shah shalat yang tidak dibaca didalamnya surah Al Fatihah. dibagi dua bagian dalam pengertian makna bukan lafadz yakni separuh pujian, dan separuh lagi do'a.