Shaf Pertama

  1. Hadis:

    إِنَّ اللهَ وَمَلَائِكَتَهُ يُصَلُّوْنَ عَلَى الصَّفِّ الْأَوَّلِ

    Artinya:
    "Sesungguhnya Allah dan malaikat-Nya bershalawat kepada orang- orang yang shalat pada shaf pertama.”

    Asbabul Wurud:
    Ibnu Abi Syaibah meriwayatkan Dari Mujahid, katanya: "Rasulullah SAW melihat shaf terdepan masih lapang (kosong), lalu Beliau bersabda: "Sesungguhnya Allah dan para malaikat-Nya bershalawat kepada orang-orang yang shalat pada shaf pertama.” dalam teks riwayat Abu Daud Dari Barra’, bahwa Rasulullah SAW menyela-nyelai (memeriksa) shaf Dari pojok ke pojok. Beliau raba dada dan bahu kami, sambil Beliau bersabda: "Janganlah (shaf) kamu berJikaian (tidak rapih), karena berJikaian pula (nanti) hati kamu. dan kemudian Beliau bersabda pula: "Sesungguhnya Allah ?” dan seterusnya. dalam kitab Ar Riyadh disebutkan bahwa sanad Hadis ini Hassan, sedangkan Al-Haitsami mengatakan perawi Hadis Imam Ahmad adalah orang-orang kepreayaan.

    Periwayat:
    Imam Ahmad, Abu Daud, Ibnu Majah, Al-Hakim Dari Barra’ Ibnu Azib. Diriwayatkan pula oleh Ibnu Majah Dari Abdurrahman bin Auf, dan At-Thabrani dalam "Al-Jami’ul Kabir" Dari Nu’man bin Basyir, dan Al-Bazar Dari Jabir R.A