Ya Allah Perkenankanlah Do’a Sa'ad

  1. Hadis:

    اَللَّهُمَّ اسْتَجِبْ لِسَعْدٍ إِذَا دَعَاكَ

    Artinya:
    "Ya Allah, kabulkanlah (doa) Sa'ad ketika Dia memohon kepada- Mu."

    Asbabul Wurud:
    Menurut at-Thabrani Dari Amir, bahwa ditanyakan orang kepada Sa'ad bin Abi Waqqash: Kapan Do’a dimenangkan (diperkenankan Allah)? Sa'ad menjawab: Ketika hari (perang) Badar, waktu itu aku berdiri di depan Rasulullah SAW untuk memanah (musuh), lalu aku masukkan anak panah pada busurnya, kemudian aku berDo’a: Ya Allah, goyabkanlah kaki-kaki mereka, timbulkanlah rasa takut dalam hati mereka, bertindaklah Engkau atas mereka, bertindaklah. Maka Nabi bersabda: Ya Allah, perkenankanlah ? dan seterusnya bunyi Hadis.

    Periwayat:
    At-Turmudzi Dari jalan (thariq) Qais bin Abu Hazim Dari Sa'ad R.A


    Sa'ad bin Abi Waqqash az Zuhry al Madany, seorang sahabat yang turut serta dalam perang Badar dan peperangan (Rasulullah SAW) yang lainnya. Dia termasuk seorang Dari 10 sahabat yang diberi kabar gembira akan masuk surga, dan termasuk yang terakhir meninggal dunia, Dia lah prajurit pertama yang menggunakan senjata anak panah dalam perang sabilillah dan penunggang kuda Dari kalangan pasukan Islam. Dia salah seorang yang ditunjuk Umar sebagai anggota Syura (untuk memilih pengganti Umar sebagai Khalifah). dan panglima perang Qadisiyah.

    Sa'ad mengawal Nabi (dalam peperangan), pe­nakluk kufah (Irak), Madain dan Parsi (Iran). Ada 125 Hadis yang Diriwayatkan orang Dari Sa'ad. Beliau wafat di tempat kediamannya di ’Aqiq (dekat Medinah). Jenazahnya dibawa ke Medinah dan dimakamkan di Baqi’ pada tahun 55 H.