Asbabun Nuzul Surat Al-Isra' Ayat 88 - Imam as Suyuthi : Orang-Orang Yahudi Meminta Agar Kitab Yang Diturunkan Sama Dengan Kitab Milik Mereka, Sehingga Mereka Mudah Memahami
-
Katakanlah, “Sesungguhnya jika manusia dan jin berkumpul untuk membuat yang serupa Al-Qur'an ini, niscaya mereka tidak akan dapat membuat yang serupa dengannya, sekalipun sebagian mereka menjadi pembantu bagi sebagian yang lain.’’Ibnu Ishaq dan Ibnu Jarir meriwayatkan dari jalur Sa’id atau Ikrimah dari Ibnu Abbas, ia mengatakan, ‘Nabi didatangi oleh Salam bin Misykam dan beberapa orang Yahudi. Mereka berkata, “Bagaimana mungkin kami mengikutimu sementara engkau telah meninggalkan kiblat kita. Sedangkan sesuatu yang engkau bawa (Al-Qur'an) menurut kami tidak runtut seperti runtutnya Taurat. Turunkanlah kepada kami sebuah kitab yang kami mengenalnya. Apabila tidak, maka kami akan datang kepadamu dengan membawa kitab...
Sumber artikel:
Buku Asbabul Nuzul: Kronologi dan Sebab Turun Wahyu Al-Qur'an
Buku disusun oleh Muchlis M. Hanafi (ed.)
Buku diterbitkan oleh Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur'an, Badan Litbang dan Diklat, Kementerian Agama RI, 2017