Asbabun Nuzul Surat Al-Qalam Ayat 10-11, & 13 - Imam as Suyuthi : Nabi Tidak Diperbolehkan Terlalu Memperhatikan Orang Yang Sering Bersumpah Dan Fitnah
-
“Dan janganlah kamu ikuti setiap orang yang banyak bersumpah lagi hina, yang banyak mencela, yang kian ke mari menghambur fitnah." (Ayat 10 & 11), “yang kaku kasar, selain dari itu, yang terkenal kejahatannya,” (Ayat 13)Ibnu Abi Hatim meriwayatkan dari As-Suddi tentang firman Allah, “Dan janganlah kamu ikuti setiap orang yang banyak bersumpah lagi hina.” Bahwa ayat ini turun berkenaan dengan Al-Akhnas bin Syuraiq.
Ibnul Mundzir meriwayatkan dari Al-Kalbi dengan hadits yang serupa.
Ibnu Abi Hatim meriwayatkan dari Mujahid, ia mengatakan; Ayat tersebut turun berkenaan dengan Al-Aswad bin Abdu Yaghuts. (1)
Ibnu Jarir meriwayatkan dari Ibnu Abbas, ia mengatakan; Ayat yang turun kepada Nabi, “Dan janganlah kamu...Sumber artikel:
Buku Asbabul Nuzul: Kronologi dan Sebab Turun Wahyu Al-Qur'an
Buku disusun oleh Muchlis M. Hanafi (ed.)
Buku diterbitkan oleh Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur'an, Badan Litbang dan Diklat, Kementerian Agama RI, 2017