Asbabun Nuzul Surat Al-Qalam Ayat 4 - Imam as Suyuthi : Tidak Satupun Orang Yang Menyamai Akhlak Nabi

  1. ‘Dan sesungguhnya kamu benar-benar berbudi pekerti yang agung.
    Abu Nu’aim meriwayatkan dalam Ad-Dala'il dan Al-Wahidi dengan sanadnya yang diriwayatkan dari Aisyah, ia mengatakan; Tidak ada seorang pun yang memiliki akhlak lebih baik daripada Rasulullah. Tidak pernah seorang pun dari sahabat maupun keluarga beliau ketika mengundang beliau, melainkan beliau akan mengatakan, “Labbaik (Aku penuhi undanganmu).” Oleh karena itu, Allah menurunkan ayat, “Dan sesungguhnya kamu benar- benar berbudi pekerti yang agung.”

    Sumber artikel:
    Buku Asbabul Nuzul: Kronologi dan Sebab Turun Wahyu Al-Qur'an
    Buku disusun oleh Muchlis M. Hanafi (ed.)
    Buku diterbitkan oleh Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur'an, Badan Litbang dan Diklat, Kementerian Agama RI, 2017


UNTUK DAPAT MEMBACA ARTIKEL INI SILAKAN LOGIN TERLEBIH DULU. KLIK LOGIN